Kamis, 07 November 2013

About Loving something or someone




Sebelumnya, nggak pernah kepikiran kalau saya akan kehilangan apa yang saya suka. Seperti… sejak kecil saya sangat menyukai sambal atau cabe. Kata ibu, sejak kecil saya selalu makan apapun yang pake sambal. Dan kalau tidak saya nggak mau makan. tapi sekarang… who knows? Cabe aja dilarang! Uhm! Saya nggak boleh makan, ya karena saya punya masalah dengan pencernaan, dan kalau saya nekat memakannya, deritanya… eerr… lupakan saja soal cabe!
Dan oh! Hal lain dari sebuah kegilaan adalah, hilang. Atau paling tidak, nggak boleh di sentuh… mmm, selain itu, saya punya alergi terhadap ayam. So damn! Saya harus jadi vegetarian kalau nggak mau masalah datang. Shit! Tapi ambil hikmah dari hal ini. saya bisa mengkombinasikan berbagai macam sayur dalam satu panci. Damn! Its not a special for a girl.
Saya bercerita ini bukan untuk membuat kalian kasihan pada saya. Bukan dan tidak sama sekali. Kalau kalian merasa begitu, ya itu masalah kalian. Saya tidak begitu memikirkannya. Hey, saya hanya berbagi pengalaman. Barangkali ini bisa menjadi sebuah referensi. According me, ini juga ada hubungannya loh sama cinta. Mau bukti? Well…
Seperti cinta, jika kamu menyukai sesuatu secara berlebihan, maka suatu waktu apa yang kamu suka itu akan hilang. As in… apa yang terjadi pada saya. Saya begitu menggilai sambel dan ayam. Rasanya kalau makan nggak pake ayam, nggak asoy. Dan kalian bisa lihat efeknya, saya nggak boleh lagi meskipun hanya mencecap rasanya lagi. Menyebalkan bukan? Setelah ini apalagi? Cokelat? Shit! Sudah ada juga larangan akan hal itu sih, tapi aku masih nekat memakannya.
Mungkin saya terlalu mencintaimu, sehingga Tuhan marah dan mengambilmu dari saya. Yang menyedihkan, Tuhan malah memberikanmu kepada orang lain. Sial!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan malu- malu untuk berkomentar. Silahkan berikan komentar terbaik anda ^_^ Xie Xie Ni